Cara mengembalikan kontrol saat emosi sedang naik

Seringkali kita berhadapan dengan hal-hal yang membuat emosi, dan parahnya ketika hal itu terjadi kita tidak bisa mengebalikan kontrol atas diri dan seringkali berkata atau berperilaku kurang pantas yang mungkin akan kita sesali kelak. Pada dasarnya kita bisa berlatih untuk bereaksi terhap situasi tersebut dan tentunya dengan berlatih kita akan lebih mampu mengendalikan diri. 

Saat kita merasa akan tenggelam dalam lautan emosi hendaknya perlu menyadari hal tersebut dan berusaha dengan sigap untuk menjaga kepala agar tetap berada diatas air dengan cara yanga sangat
sederhana yakni memperhatikan pernafasan. Perhatikanlah saat anda menarik nafas begitu pula saat anda mengeluarkan nafas.

Hal ini memang sekilas kurang beralasan namun jangan salah karena saat seseorang sedang emosi kebanyakan akan bernafas pendek dalam frekwensi yang lebih banyak dan ada pula yang sedikit berhenti bernafas. Dengan memperhatikan cara pernafasan yang tenang kita secara langsung akan mengembalikan kesadaran dan mengingatkan diri sendiri untuk bernafas dengan baik. Dengan melakukan ini pula kita akan mengantarkan lebih banyak oksigen ke otak dan seluruh tubuh. 

Dengan pernafasan teratur kita akan mendapatkan keseimbangan yang sulit digoyah oleh emosi. Jika kita sudah mampu berkonsentrasi terhadap diri sendiri maka kita akan memiliki perspektif yang berbeda dalam menghadapi sesuatu. 

Melatih diri dengan pernafasan tentu bukan hal yang mudah karena diperlukan banyak latihan. tentu sebagai manusia seumur hidup akan bersinggungan dengan hal yang kurang menyenangkan, dan kita masih memiliki banyak waktu untuk berlatih. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar